Monday, April 02, 2007

Lapis Tahu Tempe


Bahannya mudah didapat...praktis...ngenyangin...and so pasti sehat...:o)



  • Lapis Tempe Tahu
    Source: Tabloid Jelita edisi 169 modification by Dona

    Bahan:
    250 gr tempe
    100 gr tahu
    1 batang wortel – parut kasar
    100 gram daging cincang / burger / daging asap -> resep asli pake kornet
    100 gram keju cheddar diiris-2x…
    50 gram keju cheddar parut
    50 gram daun bawang
    1 bh bawang Bombay ukuran kecil
    4 siung bawang putih
    5 butir bawang merah
    3 butir telur ayam
    200 ml susu
    3 sdm tepung beras merah -> di resep asli pake maizena
    Daun sawi hijau secukupnya
    Garam, gula, lada, pala secukupnya
    Mentega / butter secukupnya untuk menumis


    Cara membuat :
    - Potong tempe & tahu tipis-2x (usahakan sama tipisnya)
    - Cincang bawang Bombay, bawang merah, bawang putih & daun bawang lalu tumis dengan mentega
    - Masukkan 3 sdm tepung beras aduk cepat dan sisihkan
    - Kocok telur kemudian campurkan dengan susu hingga rata, masukkan ke dalam adonan tumisan, tambahkan gula & garam secukupnya sesuaikan rasa dengan selera.
    - Ambil cetakan atau pinggan tahan panas, gunakan cetakan berbentuk kotak supaya lebih mudah menatanya
    - Susun daun sawi yang sudah direbus didalamnya sebagai dasar.
    - Susun tempe, daging cincang, tahu, wortel, dan keju, tuang adonan telur selapis demi selapis sampai habis supaya lapisannya kokoh dan rapi
    - Kukus hingga matang, sajikan hangat pake saus spaghetty or saos sambal bila suka :o)

No comments: